Kamis, 27 Mei 2010

MASALAH ITU SEMENTARA

Tidak ada orang yang bisa memaksakan cara-cara pandang dan pendekatan kehidupan yang tidak Anda setujui, walaupun sebetulnya baik dan yang Anda butuhkan.

Sebaliknya, tidak ada anjuran dan teladan yang bisa mengerdilkan potensi masa depan Anda, jika Anda tegas memihakkan pikiran, perasaan, dan tindakan Anda kepada yang baik dan yang membaikkan.

MASALAH ITU SEMENTARA

Ia hanya menjadi permanen bagi orang yang menganggapnya permanen.

Paku yang memantek seseorang ke papan gosok di mana dia berada sekarang adalah perasaan bahwa masalah-masalahnya saat ini adalah permanen, sedangkan keberhasilan dan kebahagiaannya hanyalah sementara.


Kita tidak mungkin membebaskan diri dari masalah,
karena masalah adalah penghormatan kepada kita.

Ambillah seburuk-buruknya keadaan, kemudian taruhlah pribadi dengan hati yang bening, pikiran yang bersih, dan perilaku yang indah – kedalam masalah itu. Dan Anda akan segera melihat keadaan yang tadinya dikeluhkan orang itu – menjadi keadaan yang memuliakan banyak orang.

Ambillah sebaik-baiknya keadaan, kemudian taruhlah pribadi dengan hati yang pengeluh, pikiran yang tidak malu diperhatikan Tuhan, dan perilaku yang penuh ketidak-jujuran. Dan Anda akan segera melihat keadaan yang tadinya didiamkan orang banyak – menjadi keadaan yang sudah disentuh ujung api neraka.

Bukan kurangnya kemampuan yang melemahkan kehidupan,
tetapi tidak cukupnya kesungguhan untuk menggunakan kemampuan yang ada.

Bukan tidak adanya modal yang menghalangi pengembangan kehidupan, tetapi kurangnya penghormatan kepada diri sendiri sebagai modal utama pembaru kehidupan.


Mario Teguh, 15 Mei 2010

Tidak ada komentar:

Posting Komentar